Rapat Koordinasi Pengelolaan Wisata Pendakian Gunung Rinjani

Mataram- Senin 14 April 2025 bertempat di Aula Dewi Anjani Kantor Balai TN Gunung Rinjani, telah dilaksanakan agenda rapat Koordinasi Dalam Rangka Pembahasan Mekanisme Pengelolaan Wisata Alam Pendakian di Taman Nasional GUnung Rinjani.
Rapat ini dipimpin oleh Bapak Kepala Balai TNGR (Yarman, S.Hut., MP.) dan peserta rapat dihadiri oleh Sekretaris Daerah Provinsi NTB, Sekretaris Daerah Kab. Lombok Timur, Kepala Dinas LHK Prov. NTB, Kepala Bidang Pengembangan Destinasi Pariwisata Dinas Pariwisata Prov. NTB, Kepala Dinas Pariwisata Kab. Lombok Utara, Kepala Dinas Pariwisata Kab. Lombok Tengah, Kepala Dinas Pariwisata Kab. Lombok Timur, Kepala Bagian Ekonomi Kab. Lombok Tengah, Kepala SPTN Wilayah I dan staf, Kepala SPTN Wilayah II dan staf, Kepala Resort Pendakian Balai TNGR, Ketua HPI Prov. NTB, Kepala Desa Senaru, Pengurus FWLR, Pengurus ATOS, Pengurus ASTO, Pengurus APPR dan Pengurus PIJAR.
Diharapkan dengan terlaksananya giat ini dapat menjadikan Rinjani menjadi pendakian kelas dunia dengan bersama-sama saling mendukung dan saling merangkul satu sama lain.
#TNGR
Announcement TNGR
Show AllPenerimaan Tenaga Kontrak "Koperasi Rinjani Wana Lestari"
byAdmin / 06 Jul 2022